Yuk, Cari Tahu Bagaimana Cara Membuat Toko Online Gratis

Yuk, Cari Tahu Bagaimana Cara Membuat Toko Online Gratis

  • 03 November 2018
  • By Admin
  • 850

 

Anda memiliki produk untuk diperjual belikan namun tidak tahu bagaimana memasarkan produk Anda? Solusinya sangat mudah yaitu membangun sebuah toko. Namun, bagaimana jika yang Anda miliki tidak banyak?  bisa menjadi salah satu jawabannya. Toko merupakan toko yang didirikan tanpa harus mengeluarkan kocek yang  serta hanya bermodalkan internet dan telepon canggih Anda. Lalu, bagaimana cara membuat toko online? Terdapat banyak sekali cara untuk membuat toko online. Mulai dari yang  hingga berbayar tiap bulannya. Bagi Anda yang ingin mengetahui bagaimana caranya membuat toko online yang gratis? Berikut ini caranya;

  1. Melalui Website
    Di dunia yang modern saat ini siapa yang tidak kenal website? Terutama untuk para kaum millennial, para generasi muda yang tumbuh dan berkembang bersamaan dengan perkembangan internet. Website ternyata tidak hanya dapat digunakan sebagai salah satu cara untuk berbagi pengalaman pribadi saja tetapi bisa digunakan untuk membuat toko online yang mudah dan murah. Untuk membuat toko online melalui website, Anda bisa menggunakan  dari seorang web developer atau menggunakan jasa pembuatan website yang sudah banyak tersebar di internet saat ini.
  2. Melalui e-commerce atau situs jual beli online
    Bagi Anda yang masih bertanya-tanya bagaimana cara membuat toko online gratis, Anda bisa membuat toko online melalui e-commerce atau pada situs jual beli online. Saat ini sudah banyak sekali didirikan e-commerce yang memberikan fasilitas serta fitur yang menarik untuk Anda yang ingin bergabung sebagai penjual pada situs tersebut. Untuk membuat toko online melalui e-commerce tentu saja gratis. Misalnya pada salah satu e-commerce yaitu . Anda bisa membuat toko online melalui KUDO dengan gratis tanpa harus bingung memilih produk apa saja yang akan dijual. Karena KUDO siap menyediakan berbagai macam produk unggulan yang bisa mendatangkan omzet cukup .
  3. Melalui Sosial Media
    Bukan hal yang tabu lagi untuk membuka toko online melalui sosial media. Karena saat ini sudah banyak sekali toko-toko online berderetan di sosial media mulai dari Facebook, Instagram, BBM, Line, dan sejenisnya. Bagi Anda yang bisa memanfaatkan peluang, buat akun-akun sosial media Anda menjadi lebih berkualitas untuk menjual aneka macam produk unggulan milik Anda. Bagaimana cara membuat toko online melalui sosial media? Tentu sangatlah mudah. Karena Anda hanya mendaftarkan diri menggunakan akun e-mail dan mengisi data diri seperti layaknya membuat akun pribadi. Namun, fungsi dan kegunaannya yang dibedakan. Anda bisa memberikan nama toko dengan nama sendiri maupun brand atau produk yang akan Anda jual. Berjualan di sosial media sudah sangat menjamur. Sehingga Anda tidak perlu khawatir toko Anda tidak laku. Dengan mengatur strategi promosi yang baik, Anda bisa membuat toko online dengan mudah.
  4. Melalui Blog
    Bagaimana cara membuat toko online melalui blog? Untuk membuat blog hampir sama dengan membuat website. Saat ini, membuat toko online melalui blog dapat dilakukan tanpa bayar atau dengan modal nol Rupiah dengan memanfaatkan jasa pembuatan blog gratis seperti WordPress dan Blogspot. Namun, fitur yang dimiliki belum selengkap toko online yang menggunakan e-commerce. Misalnya saja seperti belum adanya penghitungan ongkos kirim barang.

Nah, Anda sudah mengetahui bagaimana cara membuat toko online gratis bukan? Untuk membuat toko online dapat dilakukan melalui apa saja dengan modal yang sedikit. Anda bisa memanfaatkan KUDO, bagi Anda yang masih kebingungan untuk mencari produk-produk yang akan dijual. Karena KUDO memberikan kesempatan kepada Anda sebagai pengusaha berbasis  dengan harga termurah.

Hubungi Kami

Butuh Penawaran Harga, Bantuan atau Konsultasi Produk?
× Chat with us on WhatsApp